LG G3 Saingan Galaxy S5


LG akhirnya meluncurkan smartphone terbarunya, yakni LG G3. Diumumkan serentak di beberapa negara yaitu London, New York, San Francisco, Seoul, Istanbul dan Singapura , smartphone ini menghadirkan sejumlah peningkatan dari seri terdahulunya, Lg G2.


LG G3 hadir dengan layar 5.5 inch dan resolusi QHD 2560 x 1440 dengan kerapatan mencapai 538 ppi, fantastic bukan ! Tidak lupa juga disematkannya Corning Gorilla Glass 3 yang membuat anda tidak perlu khawatir untuk urusan perlindungan layar.
LG G3 juga menjadi salah satu smartphone yang pertama menggunakan kualitas layar QHD.


Disektor kamera LG G3 dipersenjatai kamera 13 Megapixel dengan tambahan fitur seperti image stabilization yang disebut OIS dan "Laser autofocus" . Sementara dibagian depannya disematkan kamera 2.1 Megapixel. 
Di segmen ponsel, fitur laser auto focus memang masih baru. Tetapi di segmen kamera, fitur ini telah lama menjadi kelengkapan standar terutama pada jenis DSLR.
Fitur ini berguna agar kamera lebih cepat menangkap fokus pada objek yang ingin diambil. Kegunaan lainnya adalah membantu kamera saat pengambilan gambar dalam kondisi minim cahaya. Berkat fitur laser auto focus yang dimiliki, LG G3 ini diklaim mampu menentukan fokus sebuah objek hanya dalam waktu 276 milidetik.

Menggunakan versi android terbaru yaitu Kitkat v4.4.2 dan untuk dapur pacunya menggunakan Quad-core 2.5 GHz krait 400 besutan chipset Qualcomm MSM8975AC Snapdragon 801 dengan RAM 2GB. Dan untuk memori internalnya sebesar 16GB. Tampaknya LG tak tanggung-tanggung menggarap smartphonenya ini.

LG G3 semakin aman dengan fitur yang disebut Knock Code. Melalui fitur ini pengguna dapat membuka ponsel melalui serangkaian ketukan.

Tidak hanya itu saja, pengguna dapat menyimpan file di ponsel lebih aman dengan Content Lock,yang membuat file tertentu tersembunyi jikalau LG G3 Anda dipinjam oleh teman. Ada juga Switch Lock, yang memungkinkan pengguna menghapus data dari jarak jauh bila perangkatnya tercuri.

Untuk bagian daya LG G3 menggunakan baterai Li-Ion 3000 mAh, belum ada informasi jelas mengenai berapa lama ketahanan baterai LG G3 ini. Mengingat resolusi layarnya yang cukup besar.

Kabarnya Smartphone canggih ini akan dilabeli harga sekitar 9.4 juta memang harga yang sangat fantastis. Dan untuk indonesia kemungkinan akan merasakan LG G3 ini diakhir Juni atau awal Juli. Jadi bagi yang ingin mencicipi LG G3 ini masih ada waktu untuk mengumpulkan budgetnya.

referensi : TechRadar
                  Detik.com








Leave a Comment

0 komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman